Tuan Yu terbakar dengan parah dan berguling di tanah untuk meredakan api. Ketika dia melihat ke atas, dia menemukan bahwa Han Sen berjongkok di hadapannya, sebilah pisau belati mendarat di lehernya.
"Tuan Yu, kau orang yang sangat baik. Aku tahu kau ingin membantu orang miskin dan memberiku lebih banyak jiwa binatang secara gratis. Sekarang, inilah saatnya, berapa banyak yang ingin kau berikan padaku?" Han Sen menepuk wajah Tuan Yu dengan belati lainnya.
Tuan Yu ingin menampar wajahnya sendiri karena sudah mengganggu pria ini. Mengapa dia harus melakukannya? Dia hanya memiliki dua jiwa binatang berdarah sakral dan satunya sudah hilang, sekarang dua harus melepaskan yang lainnya.
Dia tidak meninggalkan Tempat Suci Para Dewa Tahap Pertama setelah berevolusi untuk menghasilkan sejumlah uang. Sekarang dia tidak hanya tidak mendapatkan apa-apa, kedua jiwa binatang berdarah sakral miliknya juga harus diberikan kepada orang lain.
Walaupun Tuan Yu sangat amat kesal, dia harus memindahkan jiwa binatang pada Han Sen dengan hati yang berdarah-darah.
"Lepaskan." Tuan Yu memberikan satu-satunya jiwa binatang berdarah sakral yang tersisa pada Han Sen untuk mendapatkan kebebasan. Menatap Han Sen dengan galak, dia tidak berani lagi melakukan apa-apa. Tuan Yu menggertakkan giginya dan mengarahkan timnya untuk pergi.
"Han Sen, mengapa kau tidak membunuh binatang itu?" Su Xiaoqiao merasa senang, tetapi pada saat yang sama juga merasa heran. Di matanya, Han Sen memiliki kesempatan yang bagus untuk membunuh semua orang dalam tim itu.
"Siapa yang akan memandu kita jika aku membunuh mereka?" Han Sen menyeringai.
Tuan Yu dan timnya ada di sana untuk makhluk itu. Jika makhluk itu adalah makhluk super, hal pintar yang dilakukan adalah membiarkan tim itu memandu mereka, daripada mengambil risiko sendiri.
Ketika berhadapan dengan makhluk super, Han Sen tidak akan sembarangan mengambil risiko. Hal terbaik yang dapat dia lakukan adalah mengetahui kekuatan makhluk itu sebelum dia dapat memutuskan bagaimana harus bertindak.
Su Xiaoqiao memahami pemikiran Han Sen dan mengikuti tim itu dengan Han Sen. Namun, orang-orang lainnya dari Tempat Penampungan Baju Baja tidak ingin melanjutkan perjalanan dan mulai pulang.
"Kakak, apakah Tuan Yu sungguh-sungguh adalah seorang evolver dengan semua poin geno maksimal? Aku merasa dia tidak sekuat itu. Apakah mungkin dia berbohong?" Su Xiaoqiao dan Han Sen berbincang-bincang dengan santai di atas tunggangan mereka.
"Kau sebaiknya tidak mencobanya sendiri. Walaupun pria tidak tidak memiliki keahlian, tetapi dia memiliki fisik seorang evolver," kata Han Sen.
"Benarkah? Aku kira seorang evolver dengan semua poin geno maksimal akan sangat kuat, sementara ternyata dia hanya biasa-biasa saja." Su Xiaoqiao bertujuan menjadi seorang evolver dengan semua poin geno sakral maksimal.
Awalnya, dia ingin bekerja keras untuk mencapai tujuan itu dan berevolusi sekitar usia 30 tahun. Namun, melihat apa yang dilakukan Tuan Yu, Su Xiaoqiao merasa tujuannya tidak terlalu penting. Mungkin dia seharusnya tidak menghabiskan terlalu banyak waktu untuk mengejarnya.
"Ini adalah pengecualian. Biasanya, seorang evolver dengan poin geno sakral maksimum seharusnya sangat kuat. Pria ini belum melatih seni geno super yang dirancang untuk para evolver, sehingga dia tidak terlalu berbeda dengan orang yang belum berevolusi dengan fisik yang bagus," Han Sen tersenyum dan berkata.
Sementara kedua pria ini berbincang-bincang, tim Tuan Yu memacu tunggangan mereka dan berharap dapat menemukan makhluk itu sebelum ditemukan oleh Su Xiaoqiao dan Han Sen.
Melihat Su Xiaoqiao dan Han Sen mengikuti mereka, Tuan Yu semakin yakin bahwa dia berada pada arah yang benar. Dia pikir asalkan dia dapat menemukan makhluk itu, dia mungkin dapat membunuhnya dengan satu serangan karena dia telah memaksimalkan poin geno sakralnya.
Oleh karena itu, tim Tuan Yu berlari dengan cepat, dan Su Xiaoqiao dan Han Sen kehilangan mereka karena mereka tidak terburu-buru.
"Apakah kita terlalu jauh dari mereka? Kita tidak dapat melihat mereka lagi," kata Su Xiaoqiao dengan cemas.
"Tidak, ini sempurna." Han Sen tidak peduli dan melanjutkan perjalanannya.
Sesekali, mereka menemukan makhluk yang mati di sepanjang jalan, artinya sudah dibunuh oleh tim Tuan Yu. Han Sen memeriksa mayat-mayat itu dan menemukan bahwa sebagian besar makhluk itu dibunuh hanya dengan satu serangan, maka seharusnya telah dibunuh oleh Tuan Yu sendiri.
"Tuan Yu sangat impulsif. Jika dia bertemu dengan makhluk itu, akan menarik untuk ditonton," Han Sen berbicara pada dirinya sendiri.
Setelah menempuh perjalanan selama dua hari, Han Sen tiba-tiba berhenti dan menatap ke arah kejauhan.
"Ada apa?" Su Xiaoqiao juga melihat ke depan tetapi tidak melihat apa-apa.
"Kelompok mereka pasti berada dalam masalah sekarang, Tidak yakin apakah mereka bertemu dengan makhluk yang kau bicarakan. Mari bergegas dan melihat apa yang terjadi." Han Sen memacu tunggangannya dengan cepat untuk bergerak maju.
Setelah berlari beberapa mil, Su Xiaoqiao melihat sekelompok orang bertarung dengan seekor makhluk dari kejauhan.
Tidak seperti pertarungan tetapi lebih mirip pembantaian oleh makhluk itu. Seekor burung api emas yang sangat besar menyapukan sayap-sayapnya ke kelompok orang itu. Mereka yang terhempas oleh sayap semuanya terbakar.
Sekali mengenai api emas, tidak peduli bagaimana mereka berusaha, mereka tidak dapat meredakan apinya. Mereka segera berubah menjadi arang.
Tuan Yu adalah yang tercepat dengan tunggangannya. Orang lain dalam kelompok itu semuanya terkarbonisasi oleh burung-burung itu.
Bahkan Tuan Yu tidak dapat melarikan diri. Dia hanya mengulur waktu sebelum burung itu mengejarnya seperti cahaya emas.
Merasakan api di belakangnya, Tuan Yu ingin bertarung untuk menyelamatkan jiwanya. Dia melompat turun dari tunggangannya dan melayangkan senjatanya ke arah kepala makhluk itu.
Walaupun senjata ini bukan jiwa binatang berdarah sakral, senjata itu sangat kuat dan membuat serangan yang hebat. Namun, makhluk itu bahkan tidak berusaha untuk menghindar, tetapi membiarkan senjata itu mengenai dirinya.
Apa yang kemudian terjadi membuat Han Sen terkejut. Pisau itu menebas kepala burung seolah-olah memotong api. Makhluk itu sama sekali tidak terluka.
Tubuh makhluk itu melewati Tuan Yu yang kemudian berubah menjadi bola api. Yang dapat dia lakukan hanyalah berteriak sebelum terbakar menjadi arang.
"Makhluk super…Pasti seekor makhluk super…" Han Sen merasa terkejut dan senang pada saat yang bersamaan, Dia merasa senang karena akhirnya menemukan makhluk super. Namun, makhluk ini tampaknya lebih kuat daripada kura-kura.
Setelah semua orang terbakar menjadi arang oleh burung itu, dia mencuit dan terbang ke puncak gunung yang tinggi.
Walaupun gunung itu berlokasi dalam gurun, terlihat sangat indah. Puncak gunung itu masih tertutup salju. Han Sen merasa heran mengapa burung api memilih tempat seperti ini untuk beristirahat.
Setelah burung itu pergi, Su Xiaoqiao dan Han Sen mendekati mayat kelompok orang-orang itu. Melihat wajah mayat-mayat itu, mereka berdua merinding/
Seperti pohon, mayat mereka utuh, tetapi berubah menjadi arang. Mengerikan dan memuakkan saat melihatnya.