260 Jatuhnya Otak dari Tim

Serangan dari belakang lawan adalah serangan yang paling efektif. Dalam sejarah, tidak terhitung sudah para jenderal terkenal mati karena serangan dari belakang. Tanpa mengetahui punggung mereka terpampang, lima pemain Akademi militer Pusat Aliansi masih mendaki gunung utama.

Tiba-tiba, panah melesat dari belakang mereka. meskipun ada lima pemain dalam tim mereka, target panah itu adalah satu orang.

Qin Cheng, orang nomor dua di Akademi Militer Aliansi Pusat dan jagoan kedua dari tim.

Mungkin Qin Cheng tidak setenar Jing Jiwu, tapi kontribusinya pada tim tidak kurang dari Jing Jiwu. Sebagai pemimpin murid dalam kerangka perang, Qin Cheng tidak hanya hebat dalam kemampuan memanah, tapi juga sangat berbakat dalam memimpin. Dengan adanya Qin Cheng dalam tim, Jing Jiwu bisa memfokuskan diri untuk menyingkirkan musuh.

Tanpa Qin Cheng, Akademi Militer Pusat Aliansi masih kuat, tapi tidak lagi tidak terkalahkan.

Sejak awal sekali, rencana Situ Xiang adalah menyingkirkan Qin Cheng terlebih dahulu, yang merupakan otak tim tersebut, bukannya Jing Jiwu. Di lain sisi, tubuh Jing Jiwu sangat kuat sampai serangan diam-diam seperti ini mungkin tidak berhasil.Di sisi lainnya, menyingkirkan Qin Cheng menguntungkan Blackhawk dalam hal strategi.

"Awas!" Jing Jiwu menyadari serangan itu bahkan sebelum panah itu muncul. Sudah terlambat baginya untuk menangkis panah itu, jadi yang dia bisa lakukan hanyalah berseru.

Qin Cheng bereaksi dengan cepat. Ini adalah pertandingan memanah, jadi mereka dilarang untuk menggunakan apapun untuk menyentuh panah lawan. Seorang pemain hanya bisa mengelak atau menggunakan panahnya sendiri untuk membalasnya.

Panah itu menghalangi segala arah pergerakan Qin Cheng. Tujuan mereka untuk menendang keluar Qin Cheng sudah jelas.

Qin Cheng menggenggam busurnya dan menembakkan tiga panah seketika, yang menjatuhkan tiga panah yang mengarah ke wajahnya.

"Qin Cheng, bagus sekali!" Pelatih Akademi Militer Pusat Aliansi melambaikan tangannya dengan semangat, merasa beruntung karena ada Qin Cheng dalam timnya.

Kemampuan dan sikap tenangnya hanya bisa ditandingi oleh Jing Jiwu.

Rekan tim Qin Cheng juga merasa gembira.

"Luar biasa. Bagus sekali, Qin Cheng."

"Ha-ha, Blackhawk berusaha keras untuk menyerang Qin Cheng dan gagal."

"Qin Cheng memang rajanya kerangka perang."

"Kita tidak hanya memiliki Jing Jiwu. Qin Cheng sama hebatnya."

… 

Saat mereka merayakannya, Qin Cheng tiba-tiba berseru saat sebuah panah berakhir di dadanya.

"Bip... Bip... Akademi Militer Pusat Aliansi... Qin Cheng... Keluar... Pemanah... Blackhawk... Han Sen..."

Pakaian Qin Cheng menyala dan suara robot terdengar di lapangan, mengejutkan semua orang termasuk pelatih Akademi Militer Pusat Aliansi.

Qin Cheng menatap panah di tubuhnya dengan tatapan kosong. Dia hanya melihat tiga panah. Tapi saat dia menangkis tiga panah itu, sebuah panah melesat ke arahnya entah dari mana. Dia tidak punya waktu untuk bereaksi lagi sebelum terpanah.

"Hati-hati dengan Han Sen! Dia lebih kuat dari yang kita pikir," kata Qin Cheng pada Jing Jiwu. Dia sudah tahu dari mana panah itu berasal.

Tiga panah pertama hanyalah tipuan, sementara panah Han Sen bersembunyi di belakang salah satunya. Dia harus menyingkirkan tiga panah sebelum panah terakhir muncul. Namun saat itu dia tidak punya waktu untuk berurusan dengan panah terakhir.

Lebih mudah mengatakannya daripada melakukannya. Dia tidak pernah melihat seorang pun yang bisa melakukan ini di seluruh turnamen panahan.

Saat Qin Cheng ditarik keluar oleh mesin pintar, permainan berlanjut dengan Akademi Militer Pusat Aliansi di pihak lemah.

Pemain Blackhawk bersembunyi di balik pepohonan, sementara lawannya terlihat di lereng tanpa perlindungan. Para pemain Akademi Militer Pusat Aliansi menghadapi dua pilihan: terus mendaki atau turun.

Tanpa ragu, Jing Jiwu menyuruh semuanya turun, yang lebih cepat dari pada mendaki dan tidak perlu memperlihatkan punggung mereka.

Untuk turun juga tidaklah mudah.

Blackhawk telah mempersiapkannya dengan sangat matang untuk bagian ini. Tidak ada dari mereka yang memilih busur yang kuat. Semuanya memilih busur 11.0 untuk kecepatan. Itu adalah busur yang sangat lemah bagi murid panahan ini, tapi mereka bisa memanah secara terus-menerus.

Dengan perintah Xu Tianhao sebagai kapten mereka, hujan panah mendarat di salah satu pemain Akademi Militer Pusat Aliansi. Tanpa perlindungan, pemain tersebut langsung keluar.

"Ha! Itu aku…" Shi Zhikang melambaikan busurnya dengan bersemangat.

"Awas!" Han Sen hendak menarik Shi Zhikang, namun sudah terlambat. Sebuah panah segera mengenai Shi Zhikang.

Meski semua panah memiliki ujung karet yang rata, Shi Zhikang masih berguling kesakitan di tanah.

"Busur itu pasti tipe 16.0. Jing Jiwu memang monster," kata Xu Tianhao setelah bersembunyi di balik pohon.

Han Sen juga bisa menarik busur panjang 16.0, tapi mungkin bisa menembak tidak lebih dari dua panah. Tidak mungkin dia bisa terus memanah seperti Jing Jiwu. Busur 16.0 tampak seperti 11.0 di tangan Jing Jiwu.

"Cepat! Jangan biarkan mereka turun," seru Lu Meng pada semuanya.

Di perang panah selanjutnya, Jing Jiwu memanah Xu Tianhao, yang keluar dengan segera. Untungnya, Han Sen juga menyingkirkan lawan lainnya.

Para penonton berdebar-debar. Sejak Jing Jiwu bergabung dengan tim sekolah, ini pertama kalinya tiga pemain keluar dari Akademi Militer Pusat Aliansi.