Chapter 613 - Kesempatan

Han Sen mengenali suara tersebut datang dari suara merak yang pernah mereka temui sebelumnya, yang telah menerima sengatan sengit di wajahnya. Merak itu terbang jauh setelahnya, dan mereka tidak mengira akan begitu cepat bertemu lagi.

"Jeritannya disebabkan oleh rasa sakit dan penderitaan. Apakah itu karena racun?" Ratu bertanya, sambil mencari arah suara jeritan itu berasal.

Jika dia benar-benar terkena racun, maka adalah kesempatan emas untuk menaklukkan makhluk super. Pertama kalinya dalam sejarah.

"Ayo kita cari tahu!" Wajah Han Sen bersemangat dan gembira, dan dia tampak sangat senang dengan prospek itu. Jika dia bisa memburu makhluk super dengan mudah, walaupun dia tidak mendapatkan jiwa binatang, bisa memakan dagingnya sudah cukup membuatnya puas.

Mereka saling memandang dan memahami apa yang mereka pikirkan. Ratu memerintahkan paus besar untuk mulai berenang ke arah jeritan burung merak.

Burung itu berteriak sangat kencang sepertinya bisa mengguncang atmosfer. Makhluk-makhluk di sekitarnya tampak ketakutan, dan makhluk-makhluk yang terbang di langit tampaknya berusaha menghindarinya dengan segala cara.

Mereka berlayar sejauh empat puluh mil sebelum melihat sebuah pulau di cakrawala. Ternyata burung itu sangat kecil, kurang lebih sebesar tonjolan batu karang.

Merak itu berdiri di atas karang dengan wajah yang rusak. Melepuh merah karena infeksi, dan nanah serta darah mengalir dari luka-lukanya.

"Pasti racun itu masih bekerja dan sedang bereaksi," kata Han Sen kaget.

Dia merasa kasihan dengan kondisi merak itu sekarang, yang masih berjuang melawan racun yang merasukinya. Tapi dia merasa khawatir apakah dia bisa memakan dagingnya, melihat racun itu sangat kuat dan tahan lama.

Ratu memerintahkan paus untuk berhenti agak jauh dari burung itu. Dia tidak ingin masuk secara membabi buta. Dan walaupun makhluk super itu sangat kesakitan, dia tetap adalah makhluk super. Mereka mungkin bahkan tetap tidak mampu membunuhnya. Mereka tidak yakin seberapa parah sakitnya merak itu, dan mereka mungkin akan menemui ajal jika bertindak gegabah.

"Dia masih bisa menjerit dengan kencang. Kemungkinan besar masih cukup bertenaga. Mungkin kita harus menunggu di sini selama beberapa hari dan melihat bagaimana perkembangannya?" Han Sen menyarankan.

Semakin lama mereka menunggu, semakin lemah burung itu. Jika mereka ingin mempertaruhkan nyawa mereka untuk menaklukkan makhluk super yang terkena racun, akan lebih baik jika melakukannya nanti daripada terburu-buru.

Tapi tepat setelah Han Sen mengatakan itu, laut di dekat karang mulai menyemburkan ombak setinggi belasan meter. Makhluk ungu raksasa dengan penjepit logam muncul dari balik gelombang keruh. Targetnya pastilah burung merak.

Lobster ungu raksasa itu kembali. Karena tidak mendapatkan keuntungan apapun dari pulau lainnya, tampaknya dia ingin membalas dendam pada merak yang pernah mengganggunya namun sekarang terluka parah.

Merak terkena racun di bagian wajah, dan sepertinya racun itu telah mempengaruhi otaknya. Tampaknya dia tidak sepintar atau reaktif seperti sebelumnya. Lobster telah berhasil menekan salah satu sayapnya.

Mustahil bagi merak untuk membebaskan diri dari cengkeraman lobster. Dia mengepakkan sayapnya sekuat tenaga, tetapi tetap tidak bisa meloloskan diri. Semakin dia menggeliat, semakin banyak bulu sayapnya yang jatuh.

Merak itu marah. Dia menyingkap deretan bulunya dan memperlihatkan titik biru dan menyinari wilayah itu dengan cahaya biru yang menyilaukan. Sama seperti sebelumnya, lobster dibuat tampak mabuk.

Sepertinya lobster sudah mengetahui bahwa ini akan terjadi, jadi dia terus mempertahankan cengkeramannya pada sayap merak. Tidak peduli seberapa keras usaha merak untuk mengusir penyerangnya, lobster itu tetap bertahan.

Cangkang lobster juga sangat keras. Tidak ada yang bisa dilakukan burung merak. Akhirnya sayap yang dicengkeram mulai berdarah, dan bulu-bulunya berterbangan di sekelilingnya, menyelimuti lautan yang bergejolak kencang.

Sementara kedua monster ini bertarung, Ratu memejamkan mata dan berbalik untuk menghindari efek cahaya biru.

Walaupun jarak mereka cukup jauh, cahayanya kuat dan menyebar jauh. Hanya dengan tatapan sekilas dapat membuat mereka merasa pusing, dan Ratu mungkin akan jatuh ke laut dan tenggelam.

Han Sen tampaknya melakukan hal yang sama, tetapi dia mengaktifkan kunci gennya. Dengan indra ketujuhnya, dia bahkan tidak harus menghadap ke arah mereka untuk dapat mengamati semua yang terjadi.

"Merak mungkin adalah musuh yang sangat kuat, tetapi di bawah pengaruh sengatan beracun dan pukulan lobster, ajalnya pasti sudah dekat," pikir Han Sen. Dia kemudian berpikir bagaimana dia bisa memanfaatkan situasi ini.

Karang mulai retak dan ombak bergolak dalam pertempuran sengit. Karang tidak mampu menopang berat monster dan mulai runtuh.

Kulit lobster sangat kuat, dan lobster itu berusaha untuk menyeret merak ke dalam air laut dengan penjepitnya. Yang bisa dilakukan merak hanyalah terus mematuk kulitnya, tetapi tidak berhasil.

Walaupun burung merak menolak, namun cepat atau lambat dia akan terkubur di dalam laut karena batu karang tempat dia berpijak mulai hancur.

"Kenapa lobster itu tidak diracuni juga?" Han Sen berpikir dalam hati.

Tapi melihat apa yang terjadi, untungnya mereka tetap dengan rencana awal dan tidak buru-buru menyerang. Jika mereka memulai serangan, mereka mungkin telah terbunuh oleh serangan lobster.

Bum!

Tiga jam kemudian, karang runtuh dan merak jatuh bersamanya.

Walaupun burung merak terus memancarkan sinar yang membuat pusing, sinar itu tidak seefektif sebelumnya dan sama sekali tidak mempengaruhi Han Sen dan Ratu.

Ratu berbalik dan melihat ke laut. Dia melihat secercah cahaya biru samar dan laut yang dibuat marah oleh merak yang meronta-ronta dengan liar. Gelombang besar bertabrakan satu sama lain, di tempat dimana merak tenggelam dan binasa.

"Makhluk yang mengerikan. Terlalu sulit bagi kita untuk melawannya," kata Ratu sambil menghela nafas.

"Tidak mungkin kita dapat membunuhnya tadi, betul. Tapi sekarang kita punya kesempatan." Han Sen menyaksikan ombak yang bergejolak dengan mata serakah.

Mereka mungkin tidak bisa membunuh merak beracun, tetapi setelah diserang oleh lobster dan diseret jauh ke laut. Dia pasti akan mati. Mungkin ini adalah kesempatan untuk membunuhnya dengan mudah.

Tapi tetap saja, Han Sen tidak berani mencoba mencuri mangsa lobster secara langsung. Dia tidak memiliki kekuatan yang cukup dan dia tahu itu.

Tetapi jika dia melakukannya dengan cepat, ada kemungkinan dia bisa mendapatkan jiwa binatang itu.

"Apa yang kau lakukan?" Ratu mengerutkan kening saat dia menatap Han Sen.

"Tunggu di sini, oke?" Setelah berbicara, Han Sen dengan cepat terjun ke laut.

Rubah perak masih di pundak Han Sen. Dia menggunakan cakarnya untuk memegang leher Han Sen, dan dia menyelam bersamanya.

Karena kedua monster itu masih berputar-putar di laut, arus di bawah laut menjadi tidak terduga. Han Sen sesekali akan terbawa pusaran air. Dia kesulitan untuk berenang dengan benar.

Beruntung dia bisa bernapas di bawah air. Karena itu, dia tidak perlu takut tenggelam. Satu-satunya masalah adalah dia berenang lebih lambat daripada yang dia inginkan.

Lobster berusaha keras untuk menyeret merak ke ceruk yang lebih dalam di laut. Walaupun merak berusaha melawan, itu sia-sia. Lobster menghalanginya, dan mereka menuju ke tempat yang semakin dalam.

Han Sen mengejar kedua makhluk itu sampai ke perairan yang lebih gelap. Dia memperhatikan apa yang terjadi dengan seksama, menunggu kesempatan yang sempurna untuk menyerang.

Walaupun burung merak tidak dapat bertempur dengan baik di bawah laut, dia tetap dapat menendang dengan cukup baik. Tampaknya lobster tidak dapat membunuhnya dengan cepat.